Al MUTAABA’AH; BELAJAR ALA PESANTREN AL FATTAH PECALONGAN SUKOSARI BONDOWOSO

RUSYDI

  • RUSYDI RUSYDI

Abstract

Sistem pembelajaran pesantren awalnya bersifat personal dan informal yang disebut dengan sorogan. Kyai mengajarkan materi sesuai dengan kemampuan dan potensi yang dimilki oleh santri. Tapi kini pada umunya pesantren telah mengajarkan metode klasikal seperti yang telah banyak diterapkan oleh sekolah pada umumnya. Sebagai pijakan bahasan ruang lingkup pembahasan ini antara lain: a) Bagaimana model pembelajaran pondok pesantren Al Fattah). Bagaimana metode pembelajaran pondok pesantren Al-Fattah Pecalongan Sukosari Bondowoso Tahun 2018 ? Field research (penelitian lapangan) menjadi alternative pilihan dengan pendekatan Kualitatif dengan Teknik Pengumpulan Data menggunakan Triagulasi Data agar menghasilkan data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Miles dan Huberman  memberikan gambaran bahwa dalam penyajian data ini mematangkan isi dari proses yang masih mentah (reduksi data) reduksi data dilakukan secara real lalu diolah kembali, kemudian disajikan dalam bentuk narasi atau deskripsi.

Sebagai suatu kesimpulan bahwa Desain pendidikan di Pondok Pesantren Al-Fattah, memiliki kekhasan, keunikan dan bahkan keunggulan dibandingkan dengan tradisi pendidikan formal lainnya. 1), kemasyarakatan. 2) kesederhanaan. 3) Di atas  dan untuk semua golongan. 4) berorientasi ibadah semata 5) Tholabul ‘ilmi bukan untuk menjadi pegawai.  a) Konstruksi pendidikan pondok pesantren merupakan suatu kolaborasi, yaitu Pondok Pesantren Al-Fattah tidak hanya memuat materi-materi umum. Namun juga materi-materi agama dengan tidak menghilangkan pelajaran kitab-kitab kuning. b) Model pembelajaran pondok pesantren tidak lepas dari cara-cara Rasulullah selama berdakwah seperti, pengajian pasaran. Kemudian juga dikolaborasikan dengan model-model musyawarah guna agar santri juga bisa aktif dalam proses pembelajaran. c) Istiqomah/konsistensti dan mutaba’ah menjadi keunggulan. Dalam hal ini dimaksudkan konsistensi upaya dalam melakukan kegiatan tindak lanjut terhadap sikapa perilaku yang dilakukan anak. Perkembangan anak anak dalam berbagai maacam keadaan terpantau jelas dan mudah dilacak.

Published
2023-02-09
Section
Articles